Facebook

https://www.facebook.com/profile.php?id=100003312817274

Saturday, 30 January 2016

Green Car akan Segera Beroperasi di Chuo Line

1/30/2016 07:00:00 pm




Ada kabar gembira nih buat pengguna dan fans Chuo Line, Green Car akan segera beroperasi di Chuo Line. Ya, jalur kereta yang dari Hachioji sampai Tokyo ini memang merupakan rute gemuk karena besarnya okupansi penumpang yang ingin memotong waktu perjalanan dari Shinjuku ke Tokyo.


Di kutip dari laman trafficnews.jp, JR East menyatakan bahwa mereka akan mengoperasikan Green Car di Chuo Line karena okupansi yang menjanjikan untuk dioperasikannya Green Car. Saat ini, beberapa stasiun akan menjalani proses renovasi mulai awal 2017 mendatang untuk menyiapkan beroperasinya Green Car ini. Nantinya, yang beroperasi membawa Green Car ini adalah JR E231 dengan jumlah SF 8 di tambah 2 Green Car.
ilustrasi Green Car yang beroperasi di Chuo Line
Diharapkan renovasi ini bisa selesai sebelum 2019 sehingga Green Car di Chuo Line ini dapat beroperasi pada tahun 2020 mendatang. Bertepatan dengan diselenggarakannya pesta olahraga akbar sedunia, Olimpiade Tokyo 2020.

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 comments:

Post a Comment

 

© 2013 Muhamad Arie Prananda. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top